Festival Jelajah Pesona Kelabba Maja 2019

Festival Jelajah Pesona Kelabba Maja 2019 dibuka langsung oleh Gubernur NTT - Sabu Raijua
Penulis : Rally Amnifu
10 September 2019

Kegiatan Festival Kelabba Maja yang direncakan berlangsung selama seminggu ini, dibuka langsung oleh Gubernur Provinsi Nusa Tenggara Timur, Viktor B. Laiskodat, di Lapangan Napae, Senin (9/9/2019)

Acara pembukaan dihelat pada pukul 16.00 Wita, dimulai dengan penampilan Drum Band dari SMA Negeri 1 Sabu Barat dan SMK Negeri 1 Sabu Barat, dilanjutkan dengan penampilan berbagai etnis daerah, yakni Etnis Toraja, Alor, Flores, Sumba, Rote dan tutup dengan Etnis Sabu.




Di sela penampilan Etnis daerah ini, Gubernur NTT diminta untuk mengikuti acara adat "Hapo/He'u Ei Dahi" atau diajak menjadi Dohawu atau Orang Sabu. Gubernur NTT dinobatkan sebagai Mone Hawu Raijua oleh tua-tua adat (Mone Ama) setempat.

Kegiatan berlanjut dengan sambutan Bupati Sabu Raijua, Drs. Nikodemus Rihi Heke, M.Si, kemudian kegiatan dibuka secara resmi oleh Gubernur NTT.

Gubernur juga sempat membagi-bagi hadiah kepada siswa-siswi yang menjawab pertanyaan. Beliau mengatakan bahwa "Kita akan terus meningkatkan kegiatan pariwisata seperti ini, jika festival ini berlangsung baik maka tahun depan kita akan buat lagi festival Kelabba Maja" tegasnya.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

KEMAH ORIENTASI DAN KENAIKAN TINGKAT 2024

Lomba Kesenian dan Kebudayaan Daerah Timor Tengah Selatan Meriahkan HUT RI ke-74